Cara Instal Playstore di Kindle Fire

Kindle Fire adalah komputer tablet mini pembaca buku elektronik Kindle pada Amazon.com. Pada saat diumumkan pada 28 September 2011, Kindle Fire memiliki layar multi sentuh 7 inci dengan teknologi IPS dan menggunakan versi modifikasi Android. Perangkat ini dirilis pada 15 November 2011 di Amerika Serikat, dengan fitur akses terhadap Amazon Appstore, streaming film dan acara televisi, serta membaca buku elektronik Kindle.

Kindle Fire adalah tablet terlaris kedua setelah iPad besutan Apple pada Oktober 2012. Perkiraan penjualan saat itu sekitar 7 juta unit menurut perkiraan oleh Forrester Research dan pada 2013 tablet Amazon menempati peringkat penjualan terbaik keempat. 

Pembuatan Kindle Fire dilatarbelakangi oleh strategi bisnis Amazon sendiri yang pada awalnya adalah untuk menghasilkan uang melalui penjualan konten digital di Kindle Fire, bukannya melalui penjualan perangkat itu sendiri. Dari generasi pertama hingga seterusnya Kindle Fire telah dikenali dengan bebrapa nama yang berbeda. Hingga generasi sembilan terdapat 3 penyebutan yaitu Fire, Fire HD dan Fire HDX

Pada generasi pertamanya, Kindel Fire menggunakan OS Android 2.3.3 (Gingerbread). Pada generasi selanjutnya dengan nama Kindle Fire HD menggunakan OS Android  4.0.3 (Ice Cream Sandwich). Pengembangan di berbagai lini terus dilakukan. Namun, dalam sistem operasinya Kindle Fire tetap menggunakan Android sebagai sistem operasinya. 

Meskipun Kindle Fire bersistem operasi Android, tidak banyak ditemui aplikasi dasar yang biasanya ditemui pada smartphone atau tablet OS Android lainnya. Bahkan aplikasi yang dianggap paling dasar dan penting yaitu Googl Playstore tidak tersedia di sini. Namun, bukan hal yang tidak mungkin untuk dapat menginstal Google Playstore di Kindle Fire. Pengguna dapat menginstalnya secara manual dengan langkah-langkah yang akan saya bagikan di bawah ini.


Perlengkapan instalasi Playstore

  1. Google Play Store 
  2. Google Play Service
  1. Google Services Framework
  1. Google Account Manager; pada setiap device berbeda-beda versi. 



Langkah-langka instal Playstore di Kindle Fire

  1. Masuk ke Setting > Security & Privacy > Aktifkan Apps from Unknown Sources.
  2. Instal semua aplikasi yang telah di download. 
     
Setelah semua berhasil, kamu dapat buka Playstore dan sign in dengan akun google.

credits: 
wikipedia
www.androidpolice.com

Anda mungkin menyukai postingan ini

  1. Untuk menyisipkan sebuah kode gunakan <i rel="pre">code_here</i>
  2. Untuk menyisipkan sebuah quote gunakan <b rel="quote">your_qoute</b>
  3. Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image">url_image_here</i>